Satlantas Polres Banjarnegara Lakukan Dikmas Lantas Pada Tukang Parkir

Banjarnegara – Satuan Lalu Lintas Polres Banjarnegara melakukan kegiatan Sambang dan Dikmas Lantas kepada tukang parkir yang ada di Kota Banjarnegara, Selasa (15/4/2025).

Kapolres Banjarnegara AKBP Mariska Fendi Susanto, SH, SIK, MM melalui Kasat Lantas Polres Banjarnegara AKP Rohmat Setyadi, SH mengatakan, tujuan kegiatan ini menyampaikan himbauan Kamseltibcarlantas demi keamanan dan ketertiban bersama sehingga diharapkan parkir tertib dan lalu lintas lancar.

“Pada petugas Parkir apabila memarkirkan kendaraan agar tidak memakan jalan karena dapat mengakibatkan kepadatan arus Lalulintas,” katanya di Mapolres Banjarnegara.

Saat sambang, petugas mengingatkan tukang Parkir agar ikut menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran Lalu Lintas.

”Untuk kondisi parkir saat ini sudah cukup tertata baik, semoga bisa dipertahankan bahkan bisa lebih rapi lagi dan tentunya terus mengecek kendaraan agar terhindar dari kerawanan pencurian,” tuturnya.

Selain itu, jangan sampai parkir ini mengganggu arus kendaraan yang lewat karena bisa mengakibatkan kkesemrawutan di jalan dan kecelakaan lalulintas.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *